-->

7 Fungsi Seni Rupa Terapan : Nilai Estetis dan Nilai Praktis

Seperti yang sudah dibahas di artikel sebelumnya, fungsi seni rupa terapan secara umum terbagi menjadi 2, yaitu fungsi praktis dan fungsi estetis. Fungsi praktis meliputi semua kegunaan dari hasil karya seni rupa tersebut dalam menunjang aktivitas kehidupan, sedangkan fungsi estetis hanya terkait dengan nilai keindahan yang dimiliki karya seni rupa tersebut. Adapun ditinjau dari cakupan yang lebih luas, seni rupa terapan ternyata juga memiliki beragam fungsi lain yang jauh lebih besar. Apa saja fungsi seni rupa terapan tersebut? Simak pembahasannya berikut ini!

Fungsi Seni Rupa Terapan

Seni rupa terapan terkait erat dengan kehidupan masyarakat nusantara. Selain sebagai sarana keindahan, seni rupa terapan juga dapat berguna sebagai alat pemenuhan kebutuhan tempat tinggal, pemenuhan kebutuhan sandang, pemenuhan kebutuhan akan rasa aman, pemenuhan kebutuhan pangan, kenyamanan transportasi, kenyamanan dalam beribadah, dan sarana aktualisasi diri.

Seperti yang sudah dibahas di artikel sebelumnya 7 Fungsi Seni Rupa Terapan : Nilai Estetis dan Nilai Praktis

1. Pemenuhan Kebutuhan Tempat Tinggal

Fungsi seni rupa terapan sebagai alat kebutuhan tempat tinggal dapat kita temukan dalam seni arsitektur dan bangunan. Beragam rumah adat yang ada di nusantara dapat membuktikan bahwa rumah yang dijadikan tempat bernaung oleh nenek moyang Indonesia di masa silam bukan hanya terpaut pada kekokohan bangunan belaka. Nuansa estetis juga dipertahankan untuk tetap ada sehingga kenyamanan hunian bisa terjaga.

Seni rupa modern dalam arsitektur masa kini juga tidak berbeda. Arsitek-arsitek muda kita telah merancang bangunan yang kokoh dengan tidak mengesampingkan nilai-nilai seni dari bangunan yang dibuatnya. Gambar di bawah ini adalah contoh bagaimana seni dan tempat tinggal dapat bersatu dengan jalinan yang harmonis.


2. Pemenuhan Kebutuhan Sandang

Jangan lupa bahwa sandang juga merupakan kebutuhan dasar umat manusia. Sandang atau pakaian yang dirancang oleh para desainer selalu mengedepankan nilai dan unsur unsur seni rupa supaya para pemakai busana yang dibuatnya dapat terlihat lebih menarik. Hal ini juga berlaku bagi seni rupa terapan nusantara, di mana pakaian-pakaian tradisional kita begitu unik dan menarik di pandangan mata.

3. Pemenuhan Kebutuhan Akan Rasa Aman

Kebutuhan akan rasa aman adalah hal wajib yang dimiliki setiap manusia dalam kehidupan yang bahagia. Kebutuhan rasa aman dapat pula dipenuhi oleh hasil karya seni rupa terapan, contohnya adalah adanya beragam senjata tradisional yang diciptakan oleh para pendahulu kita. Ini menjadi fungsi seni rupa terapan yang jarang kita sadari.

Seperti yang sudah dibahas di artikel sebelumnya 7 Fungsi Seni Rupa Terapan : Nilai Estetis dan Nilai Praktis

4. Pemenuhan Kebutuhan Pangan

Adanya beragam perabotan baik yang berupa gerabah berbahan tanah liat, berbahan batu, ataupun berbahan logam hasil kerajinan seni kriya juga merupakan bukti betapa seni telah mendarah daging dalam kehidupan umat manusia. Tanpa peralatan-peralatan tersebut, pengolahan pangan pasti akan menjadi lebih sulit.

5. Kenyamanan Transportasi

Fungsi seni rupa terapan juga terkait dengan mobilitas masyarakat dalam bertransportasi. Kendaraan atau alat transportasi tradisional membuktikan betapa seni rupa terapan sangat penting dalam menunjang kehidupan umat manusia. [Baca Juga : Contoh Seni Rupa Terapan]

6. Kenyamanan dalam Beribadah

Kaligrafi, bangunan tempat ibadah, patung, hiasan pada sajadah merupakan beberapa karya seni rupa yang sangat membantu dalam proses peribadatan. Kekhusyuan ibadah dapat lebih baik ketika seni rupa juga masuk dan membaur dalam urusan agama.

7. Sarana Aktualisasi Diri

Dan yang terakhir adalah sebagai sarana aktualisasi diri. Fungsi seni rupa terapan ini merupakan pemenuhan kebutuhan tertinggi umat manusia, dimana mereka biasanya menginginkan pengakuan dari masyarakat. Perhiasan-perhiasan dan pernik aksesoris yang menjadi sarana kelengkapan penampilan adalah hasil karya agung seni rupa yang tak bisa dilupakan begitu saja.

Nah, demikianlah beberapa fungsi seni rupa terapan dalam menunjang kebutuhan dan aktivitas manusia di kehidupan sehari-hari. Adakah di antara Anda yang memiliki pendapat tentang fungsi-fungsi lainnya? Silakan sampaikan melalui kolom komentar.
LihatTutupKomentar